logo

Desa Adijaya

Dusun I RT/RW 001/001 Desa Adijaya Kecamatan Pekalongan Kabupaten Lampung Timur 34391
Telp. 082184413361 Email : [email protected]

Pelatihan UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) Pengenalan Batik Tulis dan Printing

83
18 Des 2024
Admin Desa Adijaya
logo

Rabu, 18 Desember 2024 Desa Adijaya Kec. Pekalongan Kabupaten Lampung Timur Mengadakan Pelatihan UMKM ( Usaha Mikro Kecil dan Menengah) dengan tema Pengenalan Batik Tulis dan Printing dengan Peserta 15 orang yang melibatkan pelaku UMKM serta Kader PKK, yang dihadiri oleh Kasi PMD Bapak Tri Maryanto, Kepala Desa Adijaya Bapak Agus Supendi,  Korcam Kecamatan Pekalongan, serta Pendamping Desa/Pendamping Lokal Desa. 

Narasumber Bapak Basuki Rahmat yang mengenalkan Batik Tulis dan Printing kepada peserta, Batik itu sendiri adalah seni kerajinan kain yang dihiasi dengan pola-pola yang indah, dibuat dengan teknik colet/pencelupan, dan ada 2 jenis batik utama yaitu batik tulis dan printing 

  1. BATIK TULIS adalah jenis batik yang dibuat dengan cara menggambar pola langsung pada kain menggunakan alat yang di sebut canting dan malam (lilin). Dengan karakteristik proses manual, motif rumit dan detail, waktu produksi lama, penggunaan canting dan malam, kualitas tinggi, harga yang lebih mahal, dan keragaman motif. 
  2. BATIK PRINTING adalah metode pembuatan batik menggunakan aat cetak (Plangkan) untuk menerapkan pola dan warna pada kain. Dengan Karakteristik Proses mekanis, motif konsisten, warna cerah dan stabil, biaya produksi lebih rendah, variasi motif, kualitas beragam, dan kegunaan yang luas.

Peserta Pelatihan UMKM berkesempatan membuat langsung Batik Tulis yang diajarkan langsung oleh bapak Basuki Rahmat dengan cara atau proses sebagai berikut

  1. Pembuatan Pola/Design memakai alat canting dan kain serta bahan malam(lilin), dengan cara awal membuat pola menggunakan pensil terleih dahulu untuk menggambar di kain
  2. Penorehan Malam Jika pola sudah digambar kemudian menuangkan malam mengikuti pola dengan menggunakan canting
  3. Pewarnaan memberikan warna kepada kain yang sudah dipola menggunakan malam kemudian pewarnaan yang pertama dilakukan yaitu mewarnai gambar yang sudah dipola kemudian seluruh bagian kain
  4.  Perebusan/perendaman
  5.  Pengeringan

Peserta diharapkan dapat mengembangkan wawasan tentang batik tulis agar nantinya dapat diperkenalakan kepada masyarakat Desa Adijaya

"Desa Adijaya, Salam Berdesa"

[red_pemdes Adijaya]@Adijaya.id

 

Hubungi Kami

logo

Adijaya

Dusun I RT/RW 001/001 Desa Adijaya Kecamatan Pekalongan Kabupaten Lampung Timur Pekalongan

082184413361

[email protected]

Lokasi Balai Desa

Portal Resmi Sistem Informasi Pemerintahan Desa Kelurahan Terpadu
Desa Adijaya, Kec. Pekalongan, Kab. Lampung Timur, Prov. Lampung

SIPDeskel V1.1.12.24

© METADESA 2024